KKN Tematik: Pengembangan Manajemen Pemeliharaan Sapi Potong Pada Masyarakat Asli Papua Di Distrik Kebar Tambrauw

Authors

  • Andoyo Supriyantono
  • Trisiwi Wahyu Widayati Universitas Papua
  • Abdul Rahman Ollong Universitas Papua, Manokwari Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.46549/igkojei.v2i3.236

Keywords:

sapi potong, KKN tematik, petani, manajemen pemeliharaan

Abstract

Kebar memiliki padang penggembalaan yang sangat luas (1500 ha) akan tetapi tidak dikelola dengan baik dan hanya mampu menampung 2 ekor sapi potong dengan bobot badan 250 kg.  Pada tahun 2011, distrik ini ditetapkan sebagai kawasan lumbung ternak sapi potong dan kawasan sejuta ranch. Akan tetapi padang penggembalaan ini didominasi hijauan pakan dengan kualitas yang rendah sehingga menyebabkan rendahnya bobot badan sapi potong yang dicapai pada umur produktif.  Produktivitas sapi potong yang tidak maksimum juga disebabkan oleh rendahnya keterampilan masyarakat dalam pemeliharaan sapi potong yang baik dan benar.  Masyarakat belum memahami dengan benar bagaminana manajemen pemeliharaan sapi akibat adanya pergeseran budaya dari pemeliharaan ternak babi ke pemeliharaan ternak sapi potong.

Peningkatkan keterampilan peternak dalam memelihara sapi potong dapat dilakukan antara lain melalui kegiatan KKN tematik.  Metode yang dilakukan adalah dengan mengintroduksikan hijauan unggul dengan teknik budidaya yang mudah, murah  dan ramah lingkungan.   

Hasil kegiatan menunjukkan bahwa terdapat perubahan positif dalam pemeliharaan sapi potong dari pola ekstensif menjadi semi intensif.  Petani target mulai membuat kandang dan menanam rumput unggul untuk kebutuhan pakan sapi potong.  Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan penyuluhan, demplot dan pelatihan semakin meningkat dengan kehadiran petani dalam setiap kegiatan pendampingan.  Transfer pengetahuan antar petani juga dilakukan dari satu kampung ke kampung lain yang tidak terjangkau kegiatan KKN tematik. 

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Trisiwi Wahyu Widayati, Universitas Papua

Fakultas Peternakan Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Abdul Rahman Ollong, Universitas Papua, Manokwari Indonesia

Fakultas Peternakan Universitas Papua

References

Mariyono dan Romjali, E., 2007. Petunjuk teknis teknologi inovasi Pakan murah untuk usaha pembibitan sapi potong. Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan. Jakarta.
Soemarmi, A. Musofie, and N. K. Wardhani. 1985. Effect of sugar cane top on daily weight gain of male Bali cattle. Proc. Seminar the Use of Sugarcane Waste for Animal Feed. Grati. Center Research in Animal Science.
Supriyantono, A., O. Yoku, T.W. Widayanti, dan I. Sumpe, 2012. Pengembangan Village Breeding Center Sapi Bali dalam Mendukung Program KecukupanDaging Sapi di Papua Barat. Laporan Penelitian Prioritas Nasional Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia 2011 – 2025 (Penprinas MP3EI 2011 – 2025)

Downloads

Published

2021-11-20

Most read articles by the same author(s)